Tuesday, February 23, 2016

Karena Puasa Daud, Saipul Jamil Tak Bisa Diambil Darah

Karena Puasa Daud, Saipul Jamil Tak Bisa Diambil Darah
Karena Puasa Daud, Saipul Jamil Tak Bisa Diambil Darah - Saipul Jamil, tersangka kasus dugaan pencabulan terhadap remaja di bawah umur, telah dites kesehatan di Bidang Kedokteran Kesehatan (Bidokkes) Polda Metro Jaya, Kamis 20 Februari 2016 sore. Namun, Saipul yang tengah puasa daud, tak bisa diambil darahnya.

Kepala Bidang Kedokteran Kesehatan Polda Metro Jaya Komisaris Besar Polisi Musyafak mengungkapkan, Saipul menjalani pemeriksaan untuk kepentingan penyidik. Pemeriksaan dilakukan di Bidokkes karena memiliki kelengkapan alat terkait pemeriksaan kesehatan.

"Memang benar tersangka atas mama SJ (Saipul Jamil) atas permintaan penyidik untuk melakukan pemeriksaan, jadi dibawa ke sini. Karena di sini mempunyai alat yang lengkap," ujar Musyafak di Bidokkes Polda Metro Jaya, Jakarta, Sabtu (20/2/2016).

Lebih lanjut, Musyafak memaparkan, Saipul menjalani pemeriksaan fisik dan penunjang di Bidokkes.

"Pemeriksaan gigi ada juga pemeriksaan seperti rekam jantung, sudah kami laksanakan rekam jantung tadi," jelasnya.

Meski diperiksa untuk memastikan kondisi kesehatan, Bidokkes tak bisa mengambil darah Saipul. Pasalnya, mantan suami Dewi Perssik itu mengeluh kondisinya yang lemah, karena masih menjalani puasa Nabi Daud.

"Untuk memastikan ada kelainan atau tidak, jadi diperiksa secara keseluruhan, sebenarnya diperiksa darahnya untuk diketahui HB (hemoglobin) rendah atau tidak, karena mengeluh lemas karena dia puasa, jadi besok baru bisa," katanya.

Lebih lanjut, Musyafak memaparkan, hasil kondisi Saipul menunjukkan tidak ada masalah dalam kesehatan Saipul.

"Hasil pemeriksaannya dalam batas normal," tandasnya.